Tag: destination marketing

RADIO FRANCE BLEU DAN TV FRANCE 3 PROMOSIKAN INDONESIA SELAMA SEMINGGU

RADIO FRANCE BLEU DAN TV FRANCE 3 PROMOSIKAN INDONESIA SELAMA SEMINGGU

Tourism for Us – Radio France Bleu dan TV France 3 mempromosikan pariwisata Indonesia dan product of Indonesia terbaik setiap hari mulai tanggal 4 sampai 11 September 2023. Promosi di dua media besar di Perancis selama satu minggu akan mendukung kehadiran Indonesia di Village International [more]

INDONESIA HADIR DENGAN LEBIH BANYAK PROGRAM DI VIG 2023 PARIS

INDONESIA HADIR DENGAN LEBIH BANYAK PROGRAM DI VIG 2023 PARIS

Tourism for Us – Indonesia akan hadir kembali di Village International De La Gastronomie (VIG) 2023. Salah satu event gastro-diplomasi terpenting di Perancis ini berlangsung pada tanggal 7 sampai 10 September 2023 di kaki Menara Eiffel dan di dalam tembok bersejarah Musee de L’Homme, Paris. [more]

IINTOA GELAR TABLE TOP DI BANGKOK, TTAA APRESIASI UPAYA ‘JEMPUT BOLA’ PELAKU PARIWISATA INDONESIA

IINTOA GELAR TABLE TOP DI BANGKOK, TTAA APRESIASI UPAYA ‘JEMPUT BOLA’ PELAKU PARIWISATA INDONESIA

Tourism for Us – Indonesia Inbound Tour Operators Association (IINTOA) bekerja sama dengan Thai Travel Agents Association (TTAA), asosiasi agen perjalanan outbound Thailand, baru saja menyelenggarakan IINTOA Table Top 2023, Senin (28/8/2023), di Mandarin Hotel by Centre Point, Bangkok. Pertemuan business-to-business (B-to-B) yang diinisiasi dan diorganisasikan oleh asosiasi operator tur inbound Indonesia itu mendapat apresiasi pelaku-pelaku industri pariwisata Thailand karena mendatangi pasar dan menyampaikan informasi terkini mengenai keadaan destinasi-destinasi di Indonesia setelah pandemi Covid-19.

IINTOA dan non-anggota asosiasi kompak mempromosikan pariwisata Indonesia ke pasar Thailand. (Foto: IINTOA)

Sebanyak 83 buyers menghadiri IINTOA Table Top 2023. Mereka bertemu dengan 37 sellers dari Indonesia terdiri dari 20 anggota IINTOA dan 17 sellers di luar anggota asosiasi. IINTOA juga terbuka dan mengajak pelaku pariwisata dari seluruh Indonesia ikut berpartisipasi dalam misi table top.

Pertemuan bisnis tidak selesai sampai di table top. Pada hari kedua, sellers dari Indonesia melanjutkannya dengan sales call ke 15 travel agent yang tidak hadir di acara IINTOA Table Top 2023.

Candi Borobudur dan Bali masih menjadi highlight destinasi di pasar Thailand. Dari IINTOA Table Top 2023 diketahui, ada banyak permintaan dari wisatawan Thailand mau mengunjungi Taman Nasional Bromo Tengger Semeru dan air terjun Tumpak Sewu di Jawa Timur.

Selain itu, buyers sudah mendengar perihal destinasi Labuan Bajo. Tetapi, mereka masih memperhitungkan akses menuju destinasi dari Thailand. Mereka masih mempertimbangkan sebelum mengirimkan tamu-tamunya ke sana.

Ketua Umum IINTOA Paul Edmundus Talo mengatakan, respon buyers dari Bangkok sangat positif. Pasar Thailand besar. Namun, penerbangan dari Thailand hanya tersedia menuju Bali, Jakarta, dan Medan. Sampai saat ini, belum ada penerbangan ke Yogyakarta, Surabaya, Bandung, Palembang, Padang dan kota-kota lainnya.

‘’Yang kurang adalah konektivitas. Bagaimanapun, kami dihargai karena mendatangi pasar, menceritakan keadaan Indonesia setelah pandemi Covid-19. Kami datang, ketuk pintunya. Kami menawarkan layanan dan memberikan informasi terbaru,’’ ujar Paul.

Senada dengan Ketum IINTOA, Monas Tjahjono, Ketua Panitia IINTOA Table Top 2023 di Bangkok, juga mengatakan, respon sangat positif datang dari buyers. Mereka mau menjual paket-paket perjalanan ke Indonesia dengan akomodasi hotel bintang 4.   

‘’Karena tamu-tamu mereka maunya hotel bintang 4. Jadi mereka juga tidak pernah kasih ke tamunya hotel bintang 3. Mereka menganggap, tamu-tamunya ialah VIP. Maka yang dipakai oleh agen-agen di Thailand minimal hotel bintang 4. Tidak mau bintang 3,’’ tutur Monas.  

Sukses menggelar IINTOA Table Top 2023 di Bangkok, IINTOA berencana untuk menggelar table top di Vietnam, Laos, Filipina dan lain-lain. Sementara, sasaran dititikberatkan pada menggarap pasar terdekat yakni regional ASEAN. Event yang akan dilaksanakan sama yakni mempertemukan anggota IINTOA dengan tour operators/travel agents dari negara asal wisatawan.***(Yun Damayanti) 

TERBANG PERDANA KE INDONESIA, INDIGO BAWA MEDIA DAN INFLUENCERS INDIA ‘ENJOY JAKARTA’

TERBANG PERDANA KE INDONESIA, INDIGO BAWA MEDIA DAN INFLUENCERS INDIA ‘ENJOY JAKARTA’

Tourism for Us – Jakarta memang bukan Bali. Tetapi, hubungan antara Jakarta-India sudah terajut lama sekali. Selain Little India di Pasar Baru, ada juga kawasan Mayestik yang dikenal karena toko-toko kainnya. Bisa dikatakan, toko-toko kain di bilangan Jakarta Selatan itu banyak dimiliki/diusahakan oleh keturunan India. [more]

GERCEP BPD PHRI JABAR ‘MEMANCING’ CALON WISATAWAN

GERCEP BPD PHRI JABAR ‘MEMANCING’ CALON WISATAWAN

Tourism for Us – Pada tahun 2023, pariwisata Indonesia baru masuk tahap pemulihan. Oleh karena itu, gerak cepat (gercep) reaktivasi kegiatan marketing destinasi maupun mempromosikan produk-produk wisata baru secara aktif harus dilakukan tahun ini. Badan Pimpinan Daerah Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (BPD PHRI) Jawa [more]

KEMENPAREKRAF GELAR FAMTRIP MEMPERKENALKAN DSP LABUAN BAJO DAN SEKITARNYA BAGI INFLUENCER INDIA

KEMENPAREKRAF GELAR FAMTRIP MEMPERKENALKAN DSP LABUAN BAJO DAN SEKITARNYA BAGI INFLUENCER INDIA

Tourism for Us – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) menggelar familiarization trip (famtrip) bagi influencer India. Famtrip kali ini fokus pada memperkenalkan destinasi super prioritas (DSP) Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.

Water front Labuan Bajo. (Foto: Birkompublik Kemenprekraf)

Famtrip dilaksanakan pada 24-29 Juni 2023. Famtrip diikuti oleh tiga influencers perempuan India yaitu Anupriya (IG @anupriyakapur), Rashmi Chadha (IG @rashmichadha), dan Mahi Sharma (IG @maahieway). Perjalanan India-Indonesia didukung oleh Singapore Airlines dan perjalanan domestik Jakarta-Labuan Bajo didukung oleh Garuda Indonesia.  

Peserta famtrip tiba di Jakarta pada 24 Juni 2023. Mereka bermalam di Anara Airport Hotel Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta sebelum melanjutkan penerbangan ke Labuan Bajo pada keesokan hari.

Di Labuan Bajo, peserta famtrip mengunjungi Taman Nasional Komodo (TNK). Selama berada di taman nasional, mereka melihat komodo di Pulau Komodo, kemudian ke pink beach. Lalu hiking ke puncak di Pulau Padar dan berhenti di gosong pasir di Taka Makassar. Peserta merasakan pengalaman seru live on board di atas kapal phinisi Sea Safari VII yang dioperasikan oleh Sea Safari Cruise selama menjelajahi TNK.

Di daratan, peserta merasakan pengalaman akomodasi yang ditawarkan oleh Labuan Bajo sebagai salah satu DSP. Mereka menginap di Plataran Resort & Spa  dan Meruorah Labuan Bajo yang merupakan tempat penyelenggaraan ASEAN Summit pada bulan Mei 2023 lalu.

Selain melihat komodo sebagai salah satu atraksi utama, peserta juga diajak mengeksplorasi daratan Pulau Flores di mana Labuan Bajo berada. Mereka mengunjungi Desa Wisata Wae Rebo bersama Grand Komodo Tours.

Menurut catatan Kemenparekraf, segmentasi wisatawan India yang datang ke Indonesia terdiri dari pasangan, keluarga, generasi milenial dan generasi Z (Gen MZ). Labuan Bajo dipilih karena menawarkan daya tarik wisata eksotik, aktivitas yang beragam, dan tersedia berbagai tipe akomodasi mulai dari homestay sampai resor mewah. Destinasi ini dinilai dapat ditawarkan kepada segmen pasar Gen MZ India yang menggemari petualangan.

‘’Melalui famtrip ini, kami ingin menyampaikan pesan agar wisatawan mancanegara khususnya dari India dapat menambahkan destinasi Labuan Bajo dalam perjalanan wisata mereka ke Indonesia. Sangat mudah menuju ke sana. Bisa melalui Jakarta langsung ke Labuan Bajo dengan menempuh dua jam penerbangan. Bahkan tidak sampai satu jam menggunakan pesawat dari Bali,’’ kata Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf/Baparekraf Ni Made Ayu Marthini dalam keterangan tertulisnya.

Penyelenggaraan famtrip bagi influencers India merupakan tindak lanjut dari keikutsertaan Indonesia pada pameran pariwisata internasional South Asia Travel and Tourism Exchange (SATTE) 2023 di New Delhi pada bulan Februari 2023 lalu.

Dalam menyelenggarakan famtrip, Kemenparekraf/Baparekraf berkolaborasi dengan maskapai Singapore Airlines dan Garuda Indonesia. Kedua maskapai penerbangan ini akan fokus mempromosikan lima Destinasi Super Prioritas. Famtrip juga didukung oleh Plataran Resort & Spa, Sea Safari Cruise, Meruorah Labuan Bajo, Grand Komodo Tours, dan Anara Airport Hotel Terminal 3 Soekarno-Hatta.***(Yun Damayanti) 

BBTF 2023: MEMPROMOSIKAN PARIWISATA BALI SECARA BERKELANJUTAN DAN BERTANGGUNG JAWAB

BBTF 2023: MEMPROMOSIKAN PARIWISATA BALI SECARA BERKELANJUTAN DAN BERTANGGUNG JAWAB

Tourism for Us – Buyers mancanegara yang hadir di Bali and Beyond Travel Fair 2023 (BBTF) tampaknya setuju, pariwisata Bali mesti dipromosikan secara berkelanjutan dan bertanggung jawab. Selama empat hari berada di Pulau Dewata dalam rangka mengikuti salah satu pasar pariwisata internasional paling ditunggu di [more]

IINTOA GANDENG TTAA GELAR TABLE TOP DI BANGKOK BULAN AGUSTUS

IINTOA GANDENG TTAA GELAR TABLE TOP DI BANGKOK BULAN AGUSTUS

Tourism for Us – Indonesia Inbound Tour Operators Association (IINTOA) berinisiatif ‘’jemput wisatawan’’ dengan mendatangi ke sumber pasarnya langsung. Asosiasi perusahaan perjalanan inbound ke Indonesia ini menggandeng Thailand Travel Agents Association (TTAA), asosiasi perusahaan perjalanan outbound Thailand, menggelar pertemuan bisnis (table top) di Bangkok, Thailand, [more]

KEMENPAREKRAF GELAR MISI PENJUALAN LAGI DI TIONGKOK, DORONG JUNEYAO AIRLINES LAYANI RUTE KE INDONESIA

KEMENPAREKRAF GELAR MISI PENJUALAN LAGI DI TIONGKOK, DORONG JUNEYAO AIRLINES LAYANI RUTE KE INDONESIA

Tourism for Us – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) kembali menggelar misi penjualan ke Tiongkok. Kali ini misi penjualan berlangsung di kota Shanghai pada 16 Mei 2023 bertempat di The Langham, Shanghai, Xintiandi. Dan di kota Hangzhou pada 18 Mei 2023 bertempat di Courtyard by Marriott Hangzhou West.

Kemenparekraf kembali menggelar sales mission (misi penjualan) di kota Shanghai dan Hangzhou, Tiongkok, minggu lalu. (Foto: Birkompublik Kemenparekraf)

Misi penjualan diikuti oleh 10 penjual yang telah dikurasi dari berbagai bisnis pariwisata di Bali and Beyond seperti operator tur/agen perjalanan, hotel hingga pelayaran. Misi ini juga didukung penuh oleh Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Shanghai, maskapai penerbangan lokal Juneyao Airlines, Papatonk dan Atlas Beach Fest Bali.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam pernyataannya di Jakarta, Selasa (16/5/2023), mengatakan, dari misi penjualan ini menargetkan tidak hanya mampu meningkatkan jumlah wisatawan Tiongkok yang datang, tapi juga meningkatkan kualitas wisatawan melalui peningkatan lama tinggal, mendorong lebih banyak destinasi wisata yang dikunjungi serta mendorong lebih banyak belanja.

Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf/Baparekraf Ni Made Ayu Marthini menekankan lagi pentingnya konektivitas untuk mempercepat pemulihan pariwisata Indonesia dan menarik lebih banyak kunjungan wisatawan Tiongkok.

‘’Penerbangan langsung akan memfasilitasi lebih banyak kunjungan turis Tiongkok ke Indonesia. Oleh karena itu, kami melakukan upaya terbaik untuk meningkatkan jumlah penerbangan langsung yang menghubungkan kota-kota besar di Tiongkok dengan kota-kota besar di Indonesia. Dan juga mendorong mitra maskapai asing seperti Juneyao Airlines untuk membuka rute penerbangan baru ke Indonesia sehingga dapat memenuhi kapasitas penumpang setidaknya untuk tingkat pra-pandemi,’’ kata Ni Made.

‘’Semua upaya ini diharapkan dapat mengembalikan jumlah kunjungan wisatawan Tiongkok ke Indonesia sebelum pandemi yang mencapai dua juta,’’ ujar Wisnu Sindhutrisno, Direktur Pemasaran Pariwisata Kawasan Asia Pasifik Kemenparekraf/Baparekraf.

Kemenparekraf juga menindaklanjuti MoU kerja sama dengan VFS Global di antaranya, pembukaan Wonderful Indonesia Corner (WIC) di kantor VFS Global Shanghai pada 17 Mei 2023. WIC ini menjadi yang ke-2 setelah diluncurkan di WAFI City Mall Dubai beberapa waktu lalu.

Juneyao Airlines

Juneyao Airlines adalah maskapai penerbangan lokal Cina yang berbasis di Shanghai. Dikutip dari situsnya, maskapai ini mengoperasikan hub penerbangannya di Bandara Internasional Hongqiao dan Pudong. Maskapai terutama mengoperasikan transportasi udara domestik untuk penumpang, kargo dan surat, serta charter bisnis dan wisata.

Rute penerbangannya berasal dari Shanghai (Bandara Hongqiao dan Pudong) mencakup lebih dari 50 kota, seperti Beijing, Tianjin, Hong Kong, Macao, Guangzhou, Chongqing, Urumqi, Shenzhen, Wenzhou, Changsha, Qingdao, Sanya, Taiyuan, Kunming, Chengdu, Dalian, Harbin, Shenyang, Changchun, Yantai, Fuzhou, Xiamen, Taizhou, Changzhi, Beihai, Longyan, Guilin, Baotou, Hohhot, Hailar, Wuhan, Shijiazhuang, Zhengzhou, Haikou, Nanning, Dongying, Nanchang, Zhuhai, Guiyang, Xi’an dan lain-lain. Selain rute domestik, Juneyao Airlines juga membuka rute penerbangan internasional (regional) ke Chiangmai, Phuket, Bangkok di Thailand; Jeju, Gangwon-do, di Korea Selatan; serta negara-negara tetangga lainnya.

Juneyao Airlines menargetkan pasar bisnis dan rekreasi kelas menengah dan atas. Sebagai operator penerbangan internasional yang disetujui, maskapai ini akan secara bertahap meningkatkan penerbangan ke Asia Tenggara, Jepang, dan Korea.

Juneyao Airlines memulai penerbangan perdananya pada 25 September 2006. Hingga Agustus 2013, maskapai ini telah memiliki 35 pesawat Airbus A320 baru. Bisa dikatakan, maskapai itu memiliki armada termuda di Cina dengan usia rata-rata pesawat 2,5 tahun.

Pada bulan Juli 2009, Juneyao Airlines lulus audit dari International Air Transport Association (IATA) dan secara resmi menerima sertifikat pendaftaran IATA Operational Safety Audit (IOSA).

Juneyao Airlines Co. Ltd. (Juneyao Airlines) adalah anak perusahaan dari Shanghai Juneyao (Group) Co. Ltd, salah satu dari 100 Perusahaan Swasta Teratas di China.

Sementara ini, Juneyao Airlines baru membawa wisatawan charter dari Tiongkok ke Bali. Probali Tours, salah satu perusahaan operator tur yang mengikuti misi penjualan di Shanghai dan Hangzhou berharap, maskapai ini bisa melayani penerbangan reguler ke Pulau Dewata nantinya.***(Yun Damayanti) 

MISI PENJUALAN INDONESIA SPICE UP THE WORLD PERTAMA DI PERANCIS BERHASIL MENARIK PERHATIAN CHEF HINGGA SUPERMARKET HALAL

MISI PENJUALAN INDONESIA SPICE UP THE WORLD PERTAMA DI PERANCIS BERHASIL MENARIK PERHATIAN CHEF HINGGA SUPERMARKET HALAL

Tourism for Us – Misi penjualan  (sales mission) Indonesia Spice Up the World (ISUTW) pertama di Perancis minggu lalu berhasil menarik perhatian chef, asosiasi pemilik restoran Perancis, sekolah gastronomi, media hingga supermarket halal di Paris. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) [more]