MANFAATKAN RUTE PENERBANGAN, CITILINK KOLABORASI DENGAN KEMBERIN HADIRKAN LINKTRIP

Tourism for Us – Citilink, maskapai penerbangan yang tergabung dalam Garuda Indonesia Group, memperkenalkan produk barunya yaitu Linktrip. Dalam menghadirkan produk barunya, maskapai ini berkolaborasi dengan KEMBERIN. Kolaborasi itu menghasilkan paket-paket menarik dengan memanfaatkan jaringan rute yang dilayaninya baik di dalam maupun di luar negeri.  

(Foto: citilink.co.id)

‘’Kami sangat mengapresiasi inisiasi Citilink dan KEMBERIN menghadirkan Linktrip sebagai sebuah platform yang menawarkan paket lengkap berwisata di berbagai destinasi di Indonesia,’’ kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam ‘’The Weekly Brief with Sandi Uno’’, Senin (12/2/2024).

Direktur Niaga dan Kargo PT Citilink Indonesia Ichwan F. Agus yang hadir secara daring pada ‘’The Weekly Brief with Sandi Uno’’, mengatakan, Linktrip adalah sebuah platform yang menawarkan paket wisata di dalam dan  luar negeri. Paket wisata yang ditawarkan adalah paket Full Medium terdiri dari tiket pesawat PP, akomodasi, serta tiket atraksi dan aktivitas-aktivitas lainnya di destinasi wisata.

Paket-paket wisata domestik yang ditawarkan tidak hanya paket wisata pada umumnya tetapi juga ada paket wisata golf di Jakarta dan sekitarnya, paket golf di Bandung, Surabaya dan Bali. Paket wisata GP Indonesia Mandalika bahkan sudah habis dipesan (soldout). Lalu ada paket wisata plus wisuda yang akan sangat membantu para orang tua yang anak-anaknya sekolah di luar daerah.

Durasi paket wisata pun beragam mulai dari 3 hari 2 malam, 4 hari 3 malam dan seterusnya. Agar lebih relevan dengan pasar, Linktrip memberikan pilihan paket untuk dua orang, tiga orang, hingga perjalanan grup.

Melalui program Linktrip, Citilink memberikan harga khusus beragam paket wisata. Harga paket dibanderol mulai dari Rp 1 jutaan per orang. Harga khusus tersebut berlaku untuk periode pemesanan 12-22 Februari 2024 dan periode perjalanan mulai dari 19 Februari hingga 31 Mei 2024. Pemesanan bisa dilakukan melalui situs resmi Citilink citilink.co.id/linktrip  atau mobile app resmi Citilink.

Ichwan mengungkapkan lebih lanjut, Citilink juga bekerja sama dengan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta untuk mulai membuat paket-paket ‘’Lebaran ke Jakarta’’ dan ’’Pulang Kampung Duluan Bersama Citilink’’.

‘’Khusus untuk Lebaran tahun ini, kami bekerja sama dengan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta untuk mulai membuat paket ‘Lebaran ke Jakarta’. Ini mengingat, banyak keluarga sudah lama tinggal di Jakarta. Mereka sudah generasi kedua bahkan sudah generasi ketiga. Ini juga mungkin menjadi salah satu alternatif, berlebaran di Jakarta,’’ ujar Ichwan.

Dalam membuat paket ‘Lebaran ke Jakarta’, Citilink bekerja sama dengan jaringan hotel. Paket-paket dibuat semenarik mungkin sehingga wisatawan domestik mau berlebaran di Jakarta saja dan tidak perlu keluar negeri.

Kolaborasi ini merupakan bentuk komitmen Citilink dalam memajukan pariwisata Indonesia. Dari kolaborasi ini diharapkan dapat mendukung program Gerakan Nasional Bangga Berwisata di Indonesia dan pencapaian target jumlah kunjungan baik wisatawan mancanegara maupun wisatawan nusantara.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum KEMBERIN Sean Richard Bangun, juga hadir secara daring, menjelaskan, KEMBERIN adalah asosiasi pariwisata baru beranggotakan para pengusaha muda pariwisata di bawah 40 tahun. Asosiasi ini lahir dari gerakan membangkitkan pariwisata saat pandemi COVID-19.

‘’KEMBERIN lahir pada tahun 2020 di tengah pandemi COVID-19. Kami, pelaku pariwisata, berkumpul di grup Kembali Berwisata untuk membangkitkan pariwisata. Di tahun 2020, di tengah pandemi, kami mencoba mengaktifkan 12 destinasi yang ada di Indonesia dan itu berhasil. Tahun 2022, kami legalkan gerakan ini sebagai asosiasi resmi dengan nama Kembali Berwisata di Indonesia atau disingkat KEMBERIN. Saat ini, anggota KEMBERIN sudah mencapai kurang lebih 400 anggota,’’ kata Sean.  

Saat ini, KEMBERIN dipercaya oleh Citilink untuk berkolaboraksi membangkitkan pariwisata pascapandemi COVID-19. Dalam kolaboraksi ini, Citilink yang menyediakan transportasi pesawatnya dan KEMBERIN menyediakan paket-paket wisata yang terhubung dengan anggota KEMBERIN. ***(Yun Damayanti) 



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *