Tourism for Us – Daftar ‘’merah’’ penerbit panduan perjalanan Fodor telah menyentak publik Indonesia. Pasalnya, media tersebut menempatkan Bali di urutan pertama destinasi yang tidak layak dikunjungi tahun 2025. Salah satu alasan yang dikemukakannya adalah pariwisata berlebih (overtourism) di pulau ini. Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti [more]
Tourism for Us – Kuta-Legian, Nusa Dua, Sanur dan Ubud kemudian Seminyak dan sekarang Canggu merupakan kawasan-kawasan yang sudah sangat melekat sebagai BALI di benak wisatawan. Lokasinya yang dekat dengan bandara dan alam yang indah membuat kawasan-kawasan itu menjadi tujuan favorit wisatawan. Bali masih membutuhkan [more]
Tourism for Us – Penyelenggaraan World Water Forum (WWF) 2024 pada 18-25 Mei 2024 lalu mampu menggerakan aktivitas perekonomian secara nasional, baik Bali sebagai tuan rumah maupun aktivitas ekonomi secara nasional.
Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) bersama Pusat Riset Ekonomi Industri, Jasa dan Perdagangan BRIN melakukan survey dan menghitung dampak dari penyelenggaraan WWF 2024. Survey dilakukan terhadap 446 responden dengan margin of error 5 persen.
Hasil survey menunjukan, lebih dari 90 persen responden berencana berkunjung kembali ke Bali dan merekomendasikan Bali sebagai tujuan wisata dan bisnis. Rata-rata pengeluaran per kunjungan sebesar Rp 38,8 juta atau 2,427 dollar AS.
‘’Rata-rata lama tinggal wisatawan yakni para delegasi adalah 8 hari dengan delegasi asing selama 8,7 hari, lebih lama dari delegasi Indonesia yakni 7,1 hari,’’ ujar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam ‘’The Weekly Brief with Sandi Uno’’, Senin (3/6/2024).
WWF 2024 juga memberikan dampak kepada pelaku UMKM khususnya di sekitar lokasi penyelenggaraan atau dalam radius 1,4 kilometer. Omzet pelaku UMKM di sekitar lokasi event meningkat antara 21 hingga 50 persen.
‘’Pengeluaran tertinggi ada di akomodasi, biaya keikutsertaan, makan-minum, dan penerbangan domestik. Berarti dia (delegasi) setelah dari Bali juga menuju ke beberapa destinasi,’’ kata Menparekraf Sandiaga.
Aktivitas perekonomian nasional naik 0,374 persen selama WWF 2024 dan totalnya Rp 1,38 triliun. Dan penyerapan lapangan kerjanya sekitar 10.479 orang.
‘’World Water Forum ini bukan hanya meningkatkan ekonomi, tapi juga mempromosikan kearifan dan budaya lokal pengelolaan air kita di kancah internasional,’’ kata Sandiaga.
Kesuksesan penyelanggaraan ini, dikatakan oleh Menparekraf Sandiaga, kembali menunjukan Bali sebagai destinasi MICE berkelas internasional. ***(Yun Damayanti)
Tourism for Us – Penyelenggaraan World Water Forum (WWF) 2024 memberikan destination exposure yang efektif untuk Bali. Hingga 19 Mei 2024, jumlah delegasi yang hadir telah mencapai 20.000, ditambah dengan total rombongan dan pendamping kemungkinan mencapai 50.000 orang. Mereka berasal dari 170 negara termasuk Indonesia. [more]
Tourism for Us – Konektivitas antara Pulau Bali dan India semakin kuat dengan bertambahnya layanan penerbangan langsung. Maskapai penerbangan India IndiGo resmi melayani rute baru Bengaluru (sebelumnya Bangalore) ke Denpasar mulai akhir Maret 2024. IndiGo Airlines resmi melayani penerbangan langsung Bangalore-Denpasar mulai tanggal 29 Maret [more]
Tourism for Us – Maskapai penerbangan asal Cina Juneyao Airlines resmi melayani penerbangan langsung dari Shanghai ke Bali. Penerbangan perdana berlangsung pada 20 Januari 2024. Selanjutnya rute ini akan dilayani setiap hari dengan frekuensi satu kali penerbangan.
Juneyao Airlines mengoperasikan armada Airbus A320 Neo berkapasitas 164 penumpang untuk melayani rute Shanghai-Denpasar. Menurut keterangan dari salah seorang pejabat maskapai pada saat penyambutan penerbangan perdana di Bali, khusus selama periode musim liburan tahun baru Cina (2-25 Februari 2024) maskapai akan menggunakan Boeing 787 Dreamliner yang dapat mengangkut hingga 324 penumpang. Penerbangan ini berangkat dari Shanghai pukul 8.35 CST (waktu Tiongkok) dan tiba di Denpasar pada pukul 15.10 WITA.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam keterangannya di Jakarta, Senin (22/1/2024), mengatakan, ‘’Pascapandemi dan berangsur pulihnya ekonomi dunia, Bali masih menjadi destinasi favorit bagi wisatawan Tiongkok. Adanya penerbangan langsung Juneyao Airlines ini diharapkan dapat menjadi salah satu stimulus bagi kunjungan wisman tahun 2024 dan seterusnya.’’
Direktur Pemasaran Pariwisata Regional I Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) Wisnu Sindhutrisno dan General Manager Assistant of Flight Department Juneyao Airlines Zhao Wenbo hadir dalam seremoni penyambutan penerbangan perdana Juneyao Airlines rute Shanghai-Denpasar di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali.
‘’Kemudahan konektivitas ini tentu akan terus kami dukung agar dapat berkelanjutan. Bahkan dapat meningkat baik frekuensi maupun rute barunya ke depan. Sehingga dapat mendorong pencapaian target wisman asal Tiongkok ke Indonesia tahun 2024, yang diharapkan meningkat hingga dapat mencapai target 1 juta sampai dengan 1,5 juta kunjungan,’’ kata Wisnu.
General Manager Assistant of Flight Department Juneyao Airlines Zhao Wenbo menambahkan, Juneyao Airlines akan secara khusus memanfaatkan momentum Chinese New Year Holiday dengan menambah seat capacity selama periode 2-25 Februari 2024 dengan mengganti pesawat mereka menjadi Boeing 787 Dreamliner yang dapat mengangkut lebih banyak penumpang.
Kemenparekraf turut mendukung penerbangan perdana Juneyao Airlines dengan menyambut dan membagikan cenderamata Wonderful Indonesia kepada para penumpang penerbangan perdana tersebut di Terminal Kedatangan Internasional Bandara Udara I Gusti Ngurah Rai. Pemerintah Provinsi Bali juga turut mendukung kegiatan ini dengan menghadirkan tari pendet sebagai tari penyambutan.
Tercatat, 28.810 wisatawan Tiongkok datang ke Bali, menyumbang 5,4 persen dari jumlah keseluruhan wisman ke Pulau Dewata pada bulan Desember 2023. Republik Rakyat Tiongkok menempati peringkat keempat kunjungan wisman ke Indonesia dengan total 707.347 wisatawan sepanjang Januari hingga November 2023.
Dalam rangka penerbangan perdana ini, Kemenparekraf berkolaborasi dengan Juneyao Airlines dan didukung beberapa mitra strategis yakni Hotel W Bali-Seminyak, Hotel HOMM Saranam Baturiti, The Mulia Nusa Dua, dan East Star Adventure Group (ESA-G), menyelenggarakan perjalanan pengenalan atau familiarization trip (famtrip) bagi Key Opinion Leaders (KOL) selama 5 hari 4 malam di Bali.***(Yun Damayanti)
Tourism for Us – Etihad Airways mengumumkan akan mulai terbang nonstop ke Bali empat kali seminggu mulai 23 April 2024 untuk pertama kalinya. Jadwal penerbangan langsung ke Bali berada diwaktu yang tepat untuk terhubung dengan penerbangan dari seluruh jaringan global Etihad yang berkembang. Para tamu [more]
Tourism for Us – Penerbangan langsung dari India ke Indonesia akan segera bertambah lagi. Vistara secara resmi mengumumkan akan melayani rute New Delhi-Denpasar, Bali, mulai 1 Desember 2023. Dengan tambahan penerbangan langsung, kunjungan wisatawan dari India ditargetkan bisa meningkat hingga 25 persen. Vistara, maskapai penerbangan [more]
Tourism for Us – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno meyakini KTT AIS Forum 2023 yang mengundang partisipasi dari 51 negara pulau dan kepulauan di seluruh dunia dan diikuti 1000 peserta memberikan dampak positif pada sektor pariwisata Bali.
Dalam jumpa pers AIS Forum 2023, Selasa (10/10/2023), di Bali Nusa Dua Conference Center (BNDCC), Menparekraf mengatakan, angka pasti dampak dari forum yang berlangsung pada 10 hingga 11 Oktober 2023 akan dihitung lebih lanjut. Sebagai perkiraan, Menparekraf memproyeksikan angkanya bisa mencapai 1,5 juta sampai 2 juta dollar AS. Hal ini dikalkulasikan dari perkiraan jumlah rata-rata pengeluaran wisatawan mancanegara per kunjungan sebesar 1,500 dollar AS.
Lebih lanjut, Menparekraf Sandiaga juga mengatakan, AIS Forum 2023 membuka peluang keran investasi pariwisata tanah air khususnya untuk pariwisata berkelanjutan. AIS Forum 2023 diisi dengan berbagai side events yang dihadiri beberapa investor.
Secara global, investasi yang dibutuhkan dalam menunjang pariwisata berkelanjutan sekitar 100 miliar dollar AS. Sementara, Indonesia menargetkan nilai investasi di pariwisata berkelanjutan antara 6 miliar hingga 8 miliar dollar AS.
‘’Namun lebih dari itu semua, yang ingin kita dorong dari Forum Negara Pulau dan Kepulauan ini adalah terwujudnya blue economy dan kesiapan sektor pariwisata dalam menghadapi ancaman perubahan iklim,’’ kata Menparekraf Sandiaga. ***(Yun Damayanti)
Tourism for Us – Pemerintah Provinsi Bali melalui Dinas Pariwisata Provinsi Bali menyampaikan, sosialisasi ‘Dos & Donts’ di Bali telah menunjukkan hasil yakni pelanggaran yang dilakukan oleh wisatawan mancanegara (wisman) mengalami penurunan. Bahkan pemerintah provinsi berencana mensosialisasikannya tidak hanya pada saat kedatangan tetapi juga sebelum [more]